Rekomendasi smartwatch dan fitness tracker terbaik

DEWA CASE – Smartwatch atau jam tangan pintar menjadi semakin diminati bukan karena kenyamanan dan fungsinya saja namun juga meningkatkan penampilan dan persona diri pemakainya. Perangkat ini dapat melakukan lebih dari sekedar memberitahu waktu, mereka dapat melacak fitness goal Anda, mengirimkan notifikasi dari smartphone, dan bahkan memungkinkan Anda melakukan panggilan telepon dan mengirim pesan langsung dari pergelangan tangan Anda. Secara keseluruhan, menggunakan smartwatch adalah cara yang nyaman dan efisien untuk tetap terhubung dan melacak aktivitas harian Anda.

Mungkin Anda tengah mempertimbangkan untuk membeli smartwatch namun hingga kini masih belum dapat memutuskan yang mana karena begitu banyak smartwatch yang ada dengan fitur-fitur dan keunggulan mereka masing-masing. Berikut adalah rekomendasi smartwatch terbaik yang dapat Anda gunakan sebagai referensi.

1. Samsung Galaxy Watch 6

Galaxy Watch 6 sangat nyaman dipakai, dan prosesor yang kuat menjamin kinerja yang anti lemot. Baterainya bagus dan mampu bertahan sekitar satu setengah hari. Desainnya ramping dan halus, bezelnya juga ramping, yang berarti Anda mendapatkan lebih banyak tampilan sesuai ukurannya. Keuntungn lain yang Anda peroleh adalah untuk mengakses semua data pelacakan kebugaran Samsung Anda tidak perlu berlangganan alias gratis.

Harga: Rp. 3.300.000 (40mm) & Rp. 4.000.000 (44mm)

2.  Mobvoi Ticwatch Pro

Mobvoi Ticwatch Ini dilengkapi dengan prosesor Snapdragon W5+ Gen 1, yang sangat cepat dan bahkan menyaingi Apple Watch. Masa pakai baterai empat hari dan tampilan layar ganda dengan fungsi hybrid yang membantu menghemat masa pakai baterai. Tampilannya berkelas dan kuat.

Harga: Rp. 2.700.000 s/d Rp. 4.200.000

3. Fitbit Charge 6

Smartwatch terbaik untuk pelacakan kebugaran ini sangat ringan dan nyaman, sehingga Anda mungkin lupa sedang memakainya, Layar OLED mungilnya menyenangkan untuk dilihat. Meski berbayar, fitur pelacak kebugarannya luar biasa dan Anda akan mendapatkan analisis terlengkap.Dan keuntungan lainnya adalah masa pakai baterainya yang diukur dalam hitungan minggu, bukan hari. Tepatnya dua minggu, yang jauh melampaui apa pun yang dapat ditawarkan oleh jam tangan pintar mana pun.

Harga : Rp. 2.900.000

4. Garmin Vivoactive 5 

Vivoactive 5 adalah pelacak kebugaran yang luar biasa, dan terdapat fitur yang memantau kesehatan mental Anda. Jika smartwatch ini mendeteksi bahwa Anda terlalu memaksakan diri dan tingkat stres Anda melonjak, perangkat akan mengirimkan peringatan atau alert pada Anda dan memberi tahu Anda apakah Anda lebih baik bersantai atau tidur lebih awal. Tidak perlu berlangganan untuk semua itu, yang merupakan keunggulan jika dibandingkan model berbayar Fitbit. Masa pakai baterai yang lama, yakni antara satu minggu, namun tergantung pada fitur yang diaktifkan.

Harga: Rp. 5.400.000