Wasit Oliver Buka Suara, Akui Kesalahan Cedera Van Dijk

DEWA CASE — Wasit Michael Oliver mengaku melakukan kesalahan terkait insiden yang terjadi pada Derby Merseyside Everton vs Liverpool, 17 Oktober lalu. Oliver menyatakan seharusnya mengusir Jordan Pickford usai pelanggaran terhadap Virgil van Dijk.

Van Dijk mengalami cedera lutut setelah mendapat tekel horor dari Pickford di laga tersebut. Bek asal Belanda itu bahkan harus cedera lama dan kemungkinan besar tidak akan kembali bermain musim ini.

Dikutip dari Daily Mail, Oliver menceritakan kronologi insiden tekel Pickford terhadap Van Dijk. Wasit 35 tahun tersebut mengaku sejak awal tidak ingin memberi Liverpool penalti karena Van Dijk dalam posisi offside sebelum ditekel Pickford.

“Itu pertandingan besar. Kedua tim sedang tampil bagus. Hakim garis memberi offside dan ada keterlambatan dalam mengangkat bendera, seperti yang sering terjadi musim ini, kemudian Pickford menghantam Van Dijk,” ujar Oliver.

“Pemikiran awal saya tidak bisa penalti karena offside, jadi pertama kami harus memeriksa soal offside. Seingat saya, saya bilang ke wasit VAR, ‘Jika itu bukan offside saya akan memberi penalti’. Saya melihat rekaman video beberapa kali. Saya berpikir Pickford hanya berusaha melebarkan kaki, tapi dia melakukan dengan cara yang salah,” ujar Oliver.

Oliver kemudian beberapa kali melihat rekaman insiden usai pertandingan. Wasit pendukung Newcastle United itu heran tidak ada pemain Liverpool yang meminta kartu merah untuk Pickford.

Namun, Oliver juga mengaku telah melakukan kesalahan dengan tidak memberi hukuman kepada Pickford.

“Kami seharusnya bisa tetap memberi offside dan mengusir Pickford. Yang membuat saya terkejut adalah tidak ada pemain [Liverpool] di lapangan yang meminta kartu merah. Tidak ada pemain yang memintanya,” ujar Oliver.

“Kami terlalu fokus memikirkan langkah demi langkah sebagai lawan memikirkan proses yang lebih besar, yang juga mempertimbangkan hantaman itu, bukan hanya fakta bahwa itu tidak bisa menjadi penalti. Kami seharusnya melanjutkan pertandingan dengan offside, seperti yang kami lakukan, tapi dengan hukuman berbeda untuk Pickford,” ucap Oliver.

Pickford tidak mendapat kartu kuning atau kartu merah atas insiden tersebut. Cedera Van Dijk kemudian disusul dengan cedera yang dialami Joe Gomez dan Joel Matip, membuat Liverpool tidak memiliki bek tengah senior saat ini.