Raos Pisan! Ini 7 Kuliner Legendaris di Bandung yang Wajib Dicoba

DEWA CASE — Sebuah ungkapan dari M.A.W Brouwer yang menyebutkan Bumi Pasundan lahir ketika Tuhan sedang tersenyum tampaknya benar adanya. Sebab, Bumi Pasundan yang salah satu wilayahnya adalah Bandung, memang memiliki pesona yang hanya dapat ditemui #DiIndonesiaAja.

Setiap sudut Kota Bandung seperti bercerita tentang sejarah, seni, dan cinta yang ada di sekitarnya. Dengan pesona inilah, Bandung menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak diminati oleh turis lokal maupun mancanegara. Mulai dari Kawah Ciwidey, Danau Situ Patenggang, Curug Cimahi, Maribaya, Bosscha, hingga taman-taman kota yang tak kalah indahnya.

Namun, tak hanya destinasi wisata yang menjadi daya tarik kota ini, Bandung juga memiliki aneka ragam kuliner yang sayang untuk dilewatkan. Berikut beberapa kuliner legendaris Kota Bandung yang harus kamu coba saat berkunjung ke sini.

1. Nasi Bistik Astana Anyar

 

Tempat makan ini kondang karena rasanya yang sangat lezat. Meski namanya bistik, tapi menu makanan di sini sama sekali tidak menggunakan daging sapi, melainkan daging ayam. Menu paling populer yaitu nasi goreng bistik.

Satu porsi nasi goreng bistik berisi nasi goreng dengan potongan bistik ayam dan disajikan bersama dengan potongan sayuran rebus dan kentang goreng. Nasi Bistik Astana Anyar ini berada di Jalan Astana Anyar 264, Bandung.

2. Ceu Mar

Mau jelajah kuliner malam di Bandung? Kamu bisa mencoba makan di Ceu Mar. Warung makan prasmanan ini menyediakan berbagai macam makanan khas Bandung. Ada tempe goreng, tahu goreng, telur goreng pedas, teri asin, ayam panggang, termasuk hidangan yang menjadi primadona yaitu gulai daging. Banyak warga yang antri untuk makan di Ceu Mar. Pasalnya, warung yang berada di Jalan Banceuy, Braga, ini sangat legendaris. Warung ini sudah berdiri sejak 1974 silam, lho.

3. Lotek Kalipah Apo 42

Jika berbicara soal jajanan kaki lima yang enak di Bandung, Lotek Kalipah Apo 42 harus masuk ke dalam daftar. Lotek merupakan makanan dari berupa ragam sayuran rebus yang disiram bumbu kacang. Ada cita rasanya manis dan pedas menyatu dalam satu suapan. Sesuai namanya, lotek seharga Rp 22.000 per porsi ini bisa kamu temui di Jl. Kalipah Apo No.42.

4. Cireng Cipaganti

Cireng juga merupakan camilan tradisional yang banyak dijual di Bandung. Dari banyaknya tempat jajan Cireng di Bandung, Cireng Cipaganti adalah yang paling terkenal dan selalu diburu oleh para pembeli. Rasa Cireng Cipaganti ini sangat gurih, teksturnya kenyal, dan paling nikmat jika disantap saat masih panas. Kamu juga bisa membeli cireng mentahnya untuk digoreng di rumah atau dijadikan sebagai oleh-oleh. Cireng Cipaganti ini berada di Jalan Cipaganti 305, dekat Kantor Pos Indonesia.

5. Ronde Alkateri

Bandung juga menjadi salah satu daerah yang sering diguyur hujan. Saat gerimis, paling enak menghangatkan tubuh dengan minum wedang ronde. Salah satu rekomendasi wedang ronde enak di Bandung yaitu Ronde Alkateri. Ronde ini konon sudah ada sejak 1950-an, loh. Cukup dengan Rp 12.000 saja, kamu sudah bisa menikmati semangkuk ronde yang berada di Jalan Cibadak ini. Pilihannya ada ronde campur, ronde besar, dan ronde kecil. Lalu untuk kuahnya bisa gula merah atau gula putih.

6. Bubur Ayam Gibbas

Tak hanya gurih dan enak, Bubur Ayam Gibbas juga menyajikan porsi yang besar dan dibanderol dengan harga yang murah, yaitu sekitar Rp 22.000. Pas banget nih untuk dijadikan menu sarapan dan disantap saat masih hangat. Ayam suwirnya sangat berlimpah dan semakin nikmat jika ditambah dengan topping lain seperti kerupuk, telur, sate hati ayam, dan ampela. Kamu bisa menemukan Bubur Ayam Gibbas ini di Jalan Kebon Jati 187, Bandung, setiap pagi dan sore hingga tengah malam.

7. Kupat Tahu Gempol

Kupat tahu jadi menu sarapan populer di Bandung. Ada satu tempat kupat tahu yang terkenal yaitu Kupat Tahu Gempol. Kupat tahu ini ada di Jl. Gempol, tak jauh dari Gedung Sate. Bumbu kacangnya terasa manis, gurih, dan kental. Harganya juga terjangkau mulai dari Rp 17.000 per porsi. Seporsi kupat tahu berisi ketupat, tahu goreng, tauge, timun, saus kacang, dan petis. Tak ketinggalan pelengkapnya yaitu kerupuk yang gurih dan renyah.

Itu dia 7 kuliner legendaris di Bandung yang wajib kamu coba. Hanya satu kota saja kulinernya bisa sangat beragam. Padahal, setiap kota pasti memiliki kuliner legendarisnya masing-masing. Maka itu traveling cukup #DiIndonesiaAja, dan saat berkunjung mencoba makanan khas ini jangan lupa untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan di destinasi wisata seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan, ya!